Monday, February 11, 2008

"Beruntung orang yang paling panjang usianya dan panjang juga amalannya, merugi orang yang panjang usianya, panjang juga keburukannya..."

Rasul saw, pernah bersabda seperti hadist di atas. betapa memanfaatkan waktu memang sungguh suatu hal yang sulit. menghabiskan waktu paling mudah, tapi mengisi waktu yang habis itu dengan hal yang berguna sungguh paling tidak mudah

rasul ingatkan juga bahwa
.."selalu ingat yang lima sebelum yang lima, ... waktu senggangmu sebelum waktu sibukmu..."

entah berapa detik yang terlalui dengan tanpa menghasilkan sesuatu yang berguna. entah berapa jam yang dihabiskan dengan menambah banyak kerugian, menumpuk maksiat atau menambah jarak kita dengan allah.

entah berapa hari yang kita lalui tanpa sedikitpun penambahan ilmu dan pengetahuan, entah berapa bulan rasa syukur kita selalu menipis dan semakin menipis.

***

raja' dan khauf

Salah satu pasangan yang Allah aza wazalla ciptakan di dunia ini adalah raja' dan khauf. Raja' artinya mengharap dan khauf artinya takut.

Pasangan ini yang membuat ibadah dan perilaku kita di dunia jadi lebih terjaga. Gimana ga terjaga, ketika kita menginginkan sesuatu dan kita memohon kepada yang memiliki dengan sangat agar benar-benar mendapatkannya, di sisi lain kita juga takut persembahan yang kita berikan kurang pantas dinilai oleh yang memiliki